Kamis, 19 September 2013

JANGAN TAKUT UNTUK BERBEDA

artikel terakhir yang aku baca sebagai saran bagi para desainer dari blog seribu. Jangan Takut untuk Berbeda.. Setelah saya pikir kan ternyata banyak hal yang terjadi karena ada nya sebuah perbedaan.

Perhatikan saja, Newton menganggap apel jatuh merupakan hal yang aneh. Berbeda dengan orang yang laen yang menganggap hal itu biasa. Einstein menganggap teori relatifitas adalah yang paling penting, namun pada saat itu tidak ada yang mempercayai. sampai akhirnya baru di buktikan di akhir decade ini. Sedangkan Copernicus mengubah kepercayaan yang sudah berlangsung selama 1500 tahun bahwa matahari mengelilingi bumi dan diubah dengan teori heliosentrisnya dimana sebenarnya bumi lah yang mengelilingi matahari.

Secara garis saya tidak akan membahas masalah tersebut, yang saya pikirkan adalah ketika ingin menjadi besar jadilah sesuatu yang berbeda dan merupakan hal yang kamu punya passion di bidang itu.

So, di saat diskitarku berpikir untuk menjadi pegawai, PNS, karyawan, dosen saya berpikir untuk menjadi seorang DIREKTUR dan menginspirasi orang2 di sekitarku.

berlakulah secara efektif dan kesuksesan akan mengikutimu #bapa ranchodas

Kamis, 12 September 2013

Target executed

Trimakasih ya allah.. alhamdulillah..

Target untuk selesai dalam 3 semester masih terbuka lebar setelah kemarin 12 september 2013 saya telah melakukan seminar thesis 1. Target ini muncul sebagai bagian dari target yang lainnya yang harus segera saya wujudkan setelah menyelesaikan kuliah ini.

Poketrip.com, masih merupakan target terbesar yang harus saya kejar. merupakan tebing tinggi yang harus segera saya daki. dan akan menjadi pembuka jalan untuk target-target yang lainnya. Janjiku pada temanku Achid Dwi swandana, akan ku buat suatu biro wisata yang bertujuan untuk memajukan wisata di indonesia dan jawa tengah khususnya.

catatan kecil di blog ini akan selalu menjadi bagian dari diriku dalam mengejar untuk kebahagiaanku di dunia dan akhirat.. amin..

mungkin caraku berbeda dengan yang kebanyakan orang. tapi yang paling penting saya ingin menjadi bermanfaat untuk orang lain, bangsa, negara dan agama ku.